GOALS- 15 Gol Terbaik di Piala Dunia 2014

 15 Gol Terbaik di Piala Dunia 2014
 http://1.bp.blogspot.com/-u8kjHyh6bus/UO_U6AG3mzI/AAAAAAAAsXo/SCbn9JUQXcA/s1600/Rogerio+Mucke+Ceni.jpg
Piala Dunia 2014 Brasil telah resmi berakhir dengan Jerman dimahkotai sebagai juara. Dari total 64 laga, telah tercipta total 171 gol dengan rata-rata 2,67 gol per-pertandingan.

GOALS- Dari 171 gol tersebut terpilihlah 15 gol spektakuler yang pastinya akan tetap diingat hingga beberapa tahun kedepan. Berikut rangkuman 15 gol terbaik di Piala Dunia 2014 versi bleacherreport.

Higuain memang hanya bisa mencetak sebiji gol di sepanjang turnamen, namun gol yang dilesakkannya dicetak dengan indah. Tanpa melakukan kontrol, Higuain langsung melepas tendangan half-volley yang meluncur ke arah pojok kanan bawah gawang Belgia yang dijaga Courtois.

Pada babak perempat final menghadapi Kolombia, bek dengan bandrol termahal di dunia, David Luiz mencetak gol tendangan bebas spektakuler dari jarak 35 yards. Tendangan knuckle ball ala Cristiano Ronaldo yang dilepas Luiz meluncur deras ke sudut kanan atas gawang David Ospina.

Gol yang dicetak Robben ini sangat menunjukkan keunggulan punggawa Bayern Munich ini dalam hal kecepatan. Bagaimana tidak, berlari beberapa meter dibelakang Sergio Ramos, Robben dengan cepat menyambar bola mendahului Ramos, mengecoh Iker Casillas, dan dengan tenang melesakkan bola ke dalam gawang.

Di laga pembuka Piala Dunia 2014, bintang Brasil, Neymar langsung menunjukkan tajinya. Tertinggal 1 gol, Neymar mencetak gol penyama kedudukan yang memperlihatkan teknik serta tingkat akurasi tinggi. Penggawa Barcelona ini melepas tembakan kaki kiri ke sudut bawah pojok kiri gawang Kroasia yang tak mampu dijangkau oleh Pletikosa.

Posting Komentar